Pages

Thursday, January 10, 2013

Cache Browser

Sudah tahu apa itu browser cache? Mari saya jelaskan!


Cache merupakan ruang penyimpanan sementara bagi data-data yang telah ditampilkan pada browser sebelumnya (grafik, video, audio, dll). Dalam kasus ini (cache pada browser), cache merupakan kumpulan dari sebagian data dari web page yang sebelumnya telah diunduh ke komputer oleh browser. Alasan penyimpananya jelas, yakni untuk mempertahankan data yang telah diunduh ke komputer agar tidak perlu melakukan penarikan data kembali dari sumber. Akibatnya selain lebih
cepat ditampilkan karena meloading dari komputer sendiri, penyimpanan cache juga akan menghemat pengeluaran bit yang digunakan untuk mengakses internet.

Memang tidak semua element dari web page yang anda tampilkan di komputer akan disimpan kedalam memory cache, hal tersebut tergantung pada web page-nya,  adapun biasanya diberlakukan jangka waktu masa aktif cache pada beberapa halaman web dengan alasan tertentu. Cache yang disimpan oleh browser biasanya berbentuk file tanpa ekstensi yang merupakan hasil convert dari file-file element web page.

Singkatnya, ketika anda meloading sebuah web page, sebagian data akan tersimpan supaya ketika anda membuka kembali halaman tersebut internet browser hanya tinggal mengambilnya dari cache memory.


Perihal cache besar dan cache kecil:

Saya umpamakan seperti ini:

- komputer = orang
- cache = tas
- data / resource = buku

Judulnya : orang yang membawa tas besar dan tas kecil ke perpustakaan.
Untuk orang yang mempunyai tas besar dengan kapasitas tampung 10 buku, ketika ia mengambil 20 buku sekaligus dan selesai membacanya, ia akan menaruh 10 dari 20 buku ke dalam tasnya dan mengembalikan 10 lainnya ke rak buku, jadi jika ia ingin kembali membaca buku-buku itu kembali, ia hanya perlu mengeluarkan setengahnya dari tasnya dan setengahnya lagi ia cari kembali di rak buku. Namun hal ini membuat ia selalu keberatan membawa kemana-mana 10 buku di tasnya.
Untuk orang yang mempunyai tas kecil dengan kapasitas tampung yang hanya 3 buku, ketika ia mengambil 20 buku sekaligus dan selesai membacanya, ia hanya dapat menaruh 3 dari 20 buku ke dalam tasnya dan mengembalikan 17 sisanya ke rak buku, jadi ketika ia ingin kembali membaca buku-buku itu kembali, ia hanya dapat mengeluarkan 3 buku dari tas dan kembali menghabiskan waktu untuk mengambil 17 buku lainnya. Namun hal ini tidak membuat dirinya keberatan karena hanya membawa 3 buku di tasnya.


Kesimpulan:

Memang benar cache bisa menghemat pengeluaran bit internet dan mempercepat penampilan data, namun juga dapat mempengaruhi stabilitas browser yang kita gunakan (akan terasa berat dan memakan banyak waktu ketika pertama kali membuka internet browser karena sedang meloading cache). Untuk itu perlu ada penyesuaian ukuran cache pada browser dan pembersihan cache secara berkala untuk menghindari cache yang telah habis jangka waktu aktifnya agar tidak menjadi spam.


Notes:

Perihal ini juga berlaku pada cache memory hardware komputer.



Sekian postingan saya kali ini,
selanjutnya saya akan memberikan trik untuk melakukan backup pada cache . . .
Salam pengetahuan!!!


1 comment:

  1. bIASanyE bRAPA lama MASA berLAKU CAchE PADA gaME BrOWSer MMORPG ?

    aRMStroNG_ProducT@YahOo.co.ID

    ReplyDelete